BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID – Percaturan politik di Bulukumba, mulai hangat diperbincangkan. Meski masih lama, namun spekulasi dan target politik 2024 sedang ramai-ramainya dibahas.
Termasuk yang menjadi bahan diskusi warga yakni, apakah PPP Bulukumba mampu mempertahankan tahta kekuasaanya di DPRD sebagai pucuk pimpinan karena memiliki 6 kursi di Parlemen ataukah 2024 nanti akan hilang terganti oleh partai lain.
Hal itu lantaran, beberapa partai mulai ancang-ancang menyiapkan starategi untuk menggeser posisi PPP. Salah satunya adalah Partai Amanat Nasional (PAN), partai yang saat ini kembali dipimpin oleh Andi Edy Manaf.
Beberapa Tokoh masyarakat mulai direkrut partai besutan Amin Rais itu, diantaranya merupakan mantan kepala desa hingga pensiunan Kepala Dinas.
Ketua Bidang Sosial Politik Informasi dan Komunikasi, DPD PAN Nur Alamsyah Annasing mengatakan, PAN beberapa pekan lalu telah merampungkan kepengurusan partainya. Beberapa kader, kata Alam sapaanya merupakan beberapa tokoh masyarakat.
PAN katanya diuntungkan posisi Andi Edy Manaf yang saat ini merupakan wakil Bupati, memiliki magnet untuk menarik para tokoh.
“Target PAN ketua DPRD, 10 kursi, Provinsi Sulsel 2 Kursi,” kata Alam.
Ketua PPP Bulukumba, H. Askar HL yang dihubungi terpisah mengaku optimis masih mampu mempertahankan kursi ketua DPRD.
Beberapa perencanaan matang telah dia persiapkan untuk pertarungan politik mendatag.
Hanya saja, Calon Bupati Bulukumba 2019 lalu itu enggan membongkar rahasianya. Ia takut akan dicontek oleh partai lain.
” Saya kira kalau strategi tidak boleh lawan tahu dinda (Wartawan,red), Nanti hasil kita lihat,” kata H. Askar.
Wakil Ketua PPP Bulukumba, Sukman Fauzan, mengatakan jika PPP sudah turun ke lapangan hingga menyentuh akar rumput di seluruh Dapil. Targetnya, minimal di kontestasi politik mendatang, PPP bisa mempertahankan suara yang ada.
Tidak ada katanya syarat tertentu bagi mereka yang akan gabung PPP, yang terpenting mereka memiliki kapasitas.
” Istilahnya dia memiliki kapasitas dan kapabilitas, komposisi ini yang utama,” katanya.(faj)