BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID — Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) AMKOP Makassar membuka peluang bagi warga di daerah kabupaten untuk melanjutkan pendidikan S2 dan S3 di STIE AMKOP. Hal ini disampaikan Rektor STIE AMKOP Dr Bahtiar Maddatuang saat berkunjung di Kantor RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID, Sabtu, 5 Maret 2022.
Dijelaskan Bahtiar, STIE AMKOP menguatkan eksistensinya sebagai kampus ternama di Indonesia dengan membuka program doktor atau jenjang strata 3 (S3) untuk program studi ilmu manajemen. “Alhamdulillah banyak mahasiswa kami dari daerah kabupaten seperti Bulukumba, Selayar, Sinjai, Bantaeng dan Jeneponto,” ujar Bahtiar yang hadir di Kantor RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID bersama anggota DPR RI Supriansa SH MH.
Ke depan, STIE AMKOP kata Bahtiar akan lebih fokus mengembangkan STIE AMKOP dengan menjaga kualitas pembelajaran dan menjaring mahasiswa baru dari daerah-daerah potensial seperti Bulukumba. “Kita siap bekerjasama dengan pemerintah setempat, instansi dan swasta. Kami juga akan menggandeng media untuk membantu penguatan diseminasi atau penyebarluasan informai mengenai kampus kami,” ujarnya Bahtiar yang menambahkan bahwa tahun ini pendaftaran mahasiswa baru akan dimulai pada April 2022.
Kunjungan Rektor STIE AMKOP dan Anggota DPR RI Supriansa SH MH diterima langsung Pemred RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID, Sunarti Sain dan jajaran redaksi media RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID. ***