Edy Manaf, H Askar, dan Nirwan Arifuddin Bertemu, Siapa yang Bakal Diusung ke DPR RI?

  • Bagikan
(dari kiri) H Askar, Nirwan Arifuddin, Edy Manaf, bertemu membahas koalisi partai di Warkop Nagoya, Jumat, 27 Mei 2022.

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Di sudut teras Warkop Nagoya di Jalan Hasanuddin, Kelurahan Tanah Kongkong, Kecamatan Ujungbulu, Kabupaten Bulukumba, nampaknya bakal menjadi menjadi tempat bersejarah, pasalnya pada Jumat, 27 Mei 2022, di sana bertemunya tiga pimpinan partai politik besar di Kabupaten Bulukumba.

Pimpinan PAN Bulukumba sekaligus Wakil Bupati Bulukumba Andi Edy Manaf, Pimpinan PPP Bulukumba H Askar HL, serta Pimpinan Golkar Bulukumba Nirwan Arifuddin. Mereka berasama dalam satu meja di sudut Warkop Nagoya.

Pertemuan mereka tentu bukan hanya sebatas pertemuan antara sahabat, namun ada pembahasan penting yang kemungkinan akan mempengaruhi dinamika perpolitikan di Kabupaten Bulukumba bahkan di Sulawesi Selatan maupun di nasional.

Tiga tokoh penting di Kabupaten Bulukumba ini membicarakan soal koalisi antar tiga partai Golkar, PAN, dan PPP. Rencana koalisi tiga partai itu akan mengawal pemerintah baik itu di tingkat nasional hingga ke Kabupaten Bulukumba.

"Seluruh kader, wajib untuk mewujudkan kepentigan bangsa. Baik itu untuk mengawal pemerintahan, ataupun agenda nasional, apapun keputusannya akan mengawal itu untuk," kata Edy Manaf.K

husus untuk pemerintahan di Kabupaten Bulukumba, koalisi Golkar, PAN, dan PPP berkomitmen untuk mengawal dan menyukseskan pemerintahan Bupati dan Wakil Bupati.

Olehnya ke depannya koalisi tiga partai ini bisa saja bersepakat dalam mengusung salah satu kader dari tiga partai tersebut untuk didudukkan di DPR RI sebagai perwakilan rakyat Kabupaten Bulukumba dan sekitarnya.

"Koalisi ini berkomitmen mewujudkan misi bupati. Olehnya kami berharap kedepannya ada perwakilan orang Bulukumba dari tiga partai ini dalam kebijakan nasional agar bisa dinikmati di daerah," ungkap Edy Manaf.

Senada dengan itu, Ketua PPP Bulukumba, H Askar, mengatakan bahwa pada esensinya partai politik itu hadir untuk mewujudkan kemaslahatan umat, dan itu bisa terwujud salah satunya dengan koalisi antar parpol.

"Keberadaan partai untuk kemaslahatan. Apa yang diharapakan yaitu bagaimana bisa indonesia lebih baik. Tidak ada partai yang tidak memiliki harapan untuk kepentingan kemajuan bangsa," kata H Askar.

Begitu juga dengan yang dikatakan oleh Ketua Golkar Bulukumba, Nirwan Arifuddin, politik pada dasarnya untuk mempersatukan beragam kepentingan.

Golkar, PAN, dan PPP memiliki misi yang sama untuk negara, baik itu di tingkat nasional hingga tingkat daerah.

Menurut Nirwan, khusus di Kabupaten Bulukumba koalisi ini akan mengawal jalannya pemerintahan di era kepemimpinan Andi Muchtar Ali Yusuf dan Edy Manaf.

Soal apakah koalisi ini akan bekerja sama untuk mendudukkan putra Bulukumba di DPR RI kedepannya, menurut Nirwan kemungkinan itu bisa saja terjadi. ***

  • Bagikan