TAKALAR, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID ---- Sebagai salah satu bentuk kepedulian dan pengabdian terhadap bangsa dan negara Karang Taruna (KT) Sulawesi Selatan merenungkan nilai pancasila dan menanam paham kepedulian sosial terhadap Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang berada di Lapas Kelas II B Takalar.
Hermansyah selaku ketua KT Sulsel menjabarkan akan dengan merenungkan nilai Pancasila, kita dapat menumbuhkan rasa cinta terhadap Pancasila dan Tanah Air. Selain itu, kita juga dapat menumbuhkan nilai empati pada sesama.
"Nah Eksistensi karangan taruna sejatinya menumbuhkan jiwa jiwa sosial. Maka kami bersilaturahmi dengan melakukan komunikasi terhadap saudara kita yang berada dan dalam proses pembinaan dalam Lapas. Selain itu paham Cinta sesama dan memanusiakan manusia kita galakkan dalam kesempatan terkait ini, "jelas Hermansyah saat dikonfirmasi Rabu, 1 Juni 2022.
Selain mengamalkan nilai pancasila
Rasa cinta pada dapat tumbuh melalui pengamalan ideologi nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
"Misalnya, mengamalkan sila pertama yang berbunyi Ketuhanan yang Maha Esa dengan cara menghormati dan menghargai agama yang dipeluk orang lain. Atau mengamalkan sila ketiga dengan cara bergotong royong di lingkungan tempat tinggal, "tegasnya.
Tak hanya itu dalam penyampaiannya kepada Warga Binaan Pemasyarakatan terkait rencana kerjasama untuk memfasilitasi hasil karya Warga Binaan Pemasyarakatan Takalar.
"Rencana kegiatan ini merupakan langkah awal yang bagus untuk membantu memasarkan hasil sebuah karya dari Warga Binaan Pemasyarakatan, "jelasnya. (SANDY).