SELAYAR, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID - Sebanyak 24 club sepak bola di Kabupaten Kepulauan Selayar Sulawesi Selatan mengikuti pertandingan sepak bola dalam event Balang Butung Cup I yang berlangsung di Desa Balang Butung Kecamatan Buki.
Meski dilaksanakan di Desa, namun event tersebut berkelas kabupaten, ungkap Saiful Arif Wakil Bupati Kepulauan Selayar saat membuka event tersebut, Rabu (8/6/2022).
Wakil Bupati berharap event ini dapat menginspirasi desa-desa lain untuk menggelar kegiatan yang sekelas dengan Balang Butung Cup I.
"Sebagai Wakil Bupati, saya sangat mengapresiasi kegiatan ini," jelas Saiful Arif.
Dikemukakan, bukan hanya sepak bola, tapi kegiatan lain sangat perlu digiatkan seperti yang dilaksanakan di Desa Balang Butung.
Sementara Ketua Panitia Patta Aman mengungkapkan bahwa Balang Butung Cup I ini akan dilaksanakan selama 18 hari dengan sistem pertandingan setengah kompetisi.
Patta Aman mengungkapkan, kegiatan ini diinisiasi oleh pemuda Balang Butung yang bergabung dalam karang taruna Denglempangan Batulohe.
"kami sebagai pemuda sangat berterima kasih telah banyak mendapat support dari Kepala Desa Balang Butung, Muslimin selama persiapan dan pelaksanaan," pungkas Patta Aman.
Selain dihadiri Wakil Bupati, pembukaan kegiatan Balang Butung Cup 1 juga dihadiri oleh Kepala Dinas PMD, Irwan Baso S.STP, Danramil 04, Kapolsek Batangmata, dan sejumlah penggiat olah raga dan pemerhati didaerah ini.
Pembukaan ditandai dengan pertandingan antara Kesebelasan Persitog Tonggona dan PS. Batangmata. (*).