BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID — Isu mutasi pejabat eselon di lingkup Pemerintah Daerah (Pemda) Bulukumba, kembali berhembus.
Sejumlah jabatan struktural akan berganti pejabatnya termasuk pengisian kekosangan jabatan.
Hal lainnya adalah sampai saat ini juga masih terdapat puluhan sekolah mulai dari tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang masih dijabat Plt Kepala Sekolah.
Bupati Bulukumba, H Andi Muchtar Ali Yusuf, yang dihubungi tak menampik kabar tersebut, dikatakan memang dalam waktu dekat ini akan ada mutasi yang dilakukan.
“Iye ada,”singkatnya Kamis 23 Juni 2022.
Sayangnya Bupati berlatar belakang pengusaha yang ditanya soal jabatan-jabatan yang akan dirotasi, masih enggang membeberkan jabatan eselon yang bakal dimutasi.
“Saya masih di makassar pelepasan jamaah haji dan mengikuti kegiatan BPK senin saja yah,”tambahnya.
Sementara itu, Humas Pemkab Bulukumba, Andi Ayatullah Ahmas, juga tak menampik kabar tersebut bahkan memang dalam waktu dekat ini akan ada mutasi.
“Iye dalam waktu dekat, semoga SK untuk kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil sudah turun cepat dari Kementerian Dalam Negeri,”katanya.
Adanya Mutasi, itu diikuti dengan akan dilakukannya pelantikan kepala dinas definitif di lima OPD termasuk RSUD Sultan Daeng Radja