Ingin Mendunia Seperti Kapal Pinisi, Peak Rilis Single Terbaru

  • Bagikan
Foto penampilan band PEAK

Pinisi menjadi ikon Bulukumba yang telah mendunia, karenanya pinisi kerap dijadikan penamaan atau brand suatu produk, kuliner hingga musik.

Phinisi East Kingdom (Peak) misalnya, Band obergenre electro modern asal kota Daeng Makassar ini pun menjadikan phinisi sebagai nama atau brand dari grup musiknya.

Dalam waktu dekat ini Phinisi East Kongdom,  kembali menghentak menyapa penggemarnya di Tanah Air dan mancanegara dengan single terbaru mereka di ujung bulan ini.  

 Phinisi East Kingdom yang terdiri dari Ra (vocal, guitar), Zack (bass, synth, backing vocal) dan Dri (drum, backing vocal).

Pada  31 Juli 2022, Phinisi East Kingdom hadir kembali dengan komposisis paling anyar melalui  single terbaruberjudul Knockout (K.O).

Single ini akan segera tayang di Official YouTube Phinisi East Kingdom dalam bentuk music video. Begitu pun dengan beberapa digital music platform lainnya seperti iTunes, JOOX, Spotify dan lain-lainnya.

Seperti pada single-single sebelumnya karya Phinisi East Kingdom selalu didasari dengan pesan yang positif untuk para pendengarnya dengan harapan kita sebagai manusia semestinya harus selalu bangkit dan punya semangat juang dari segala titik nadir kehidupan yang memang sudah menjadi ujian bagi manusia.

Begitu pula dengan single baru ini KNOCKOUT (K.O) yang sangat jelas dan lantang menyuarakan agar setiap orang terus bangkit walau kadang harus jatuh berkali-kali.

“Kami ingin memberitahukan cara pandang kami tentang hidup di mana orang-orang sekitar biasa berkata bahwa 'usaha tidak akan mengkhianati hasil,” ungkapnya RA sang Vojalis kepada RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID, Rabu 27 Juli 2022.

Membangun mimpi adalah juga membangun peradaban, lebih dari sekadar membangun masa depan individu melainkan lebih banyak orang dan bagaimana cara untuk terus melangkah.

"Bagi kami Phinisi East Kingdom, sekeras apapun kita berusaham akan ada yang selalu ingin menjatuhkan. Baik dan buruk akan selalu ada untuk menjaga keseimbangan dunia. Tidak peduli dengan hasil," kata Ra penuh filosofis.

Ra juga menggamit pesan bahwa pada akhirnya kita semua akan 'pulang' dan sebelum itu tiba maka harus diisi dengan berbagai perihal yang punya 'isi'.

"Sekarang lebih penting bagaimana cara kita untuk terus melangkah hingga akhirnya nanti kita pulang,” tandasnya.

Terakhir dia mengatakan penamaan grup band musiknya Phinisi East Kingdom (Peak) tak terlepas dari histroi kuat perahu pinisi asal Bukukumba yang telah melegenda dan eksis melintasi zaman.

“Kita mau seperti pinisi yang terus eksis dan mendunia, “tuturnya

  • Bagikan