BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Kajang FC keluar sebagai juara pada turnamen Bupati Cup Bulukumba setelah berhasil menundukkan Bulukumpa FC dengan skor tipis 2 - 1, laga berlangsung di Stadion Mini Bulukumba, Rabu siang, 31 Agustus 2022.
Laga antara Bulukumpa FC vs Kajang FC betul menyajikan laga partai final yang begitu seru. Sejak kick-off babak pertama dimulai kedua tim sudah saling jual beli serangan.
Ditambah lagi antusiasme kedua belah suporter yang memenuhi seluruh tribun Stadion Mini Bulukumba semakin menambah kemeriahan pertandingan. Bahkan beberapa kali wasit menghentikan laga lantaran penonton tumpah ruah hingga ke pinggir lapangan.
Permainan kedua tim berjalan seimbang, namun Kajang FC berhasil memanfaatkan cela di lini pertahanan Bulukumpa FC, alhasil pada pertengahan babak pertama Kajang FC mencetak gol.
Gol pertama Kajang FC lagi-lagi dicetak oleh pemain kuncinya yaitu Bustan Kagawa yang berhasil memanfaatkan umpan silang dari rekannya. Dengan melakukan 'diving header' Bustan berhasil mencatatkan namanya di papan skor.
Keunggulan satu gol Kajang FC bertahan hingga paruh waktu. Sementara pada babak kedua, pertandingan semakin ketat Bulukumpa FC langsung tancap gas untuk memburu ketertinggalan.
Namun kelengahan kembali terjadi di lini pertahanan Bulukumpa FC yang berhasil dimanfaatkan oleh trio penyerang Kajang FC, alhasil gol kedua Kajang FC kembali tercipta.
Lagi-lagi gol dari Kajang ini tidak terlepas dari peran pemain bintangnya Bustan Kagawa yang memberikan assist kepada Faiz pemain Kajang bernomor punggung 10 berhasil menggandakan keunggulan.
Tertinggal dua gol tidak membuat semangat pemain Bulukumpa FC surut, Didit dan kawan-kawan terus berjibaku untuk mengejar ketertinggalannya.
Dan pada akhirnya pelanggaran yang dilakukan oleh pemain Kajang FC dalam kotak penalti membuat Bulukumpa FC mendapatkan hadiah tendangan penalti. Didit yang maju sebagai eksekutor berhasil mengecilkan ketertinggalan.
Namun gol dari Didit itu satu-satunya gol yang mampu diciptakan Bulukumpa FC hingga peluit panjang tanda akhir pertandingan dibunyikan. Dan akhirnya gelar juara jatuh ke tangan Kajang FC.
"Juara ini kami persembahkan kepada masyarakat Kecamatan Kajang. Terimakasih atas dukungannya," singkat Pelatih Kepala Kajang FC, Mustamar.
Pertandingan laga final yang menyedot ribuan penonton ke stadion tetap berlangsung kondusif. Ini menjadi bukti kedewasaan masyarakat Kabupaten Bulukumba.
"Terimakasih kepada masyarakat yang telah menjaga keamanan serta kondusifitas turnamen hingga selesai," ujar Bupati Bulukumba Muchtar Ali Yusuf.
Sementara itu, rangkaian Bupati Cup masih akan berlanjut. Panitia rencananya akan menggelar partai eksebisi antara Bupati Cup All Start dengan Tim Porprov Bulukumba. (ewa)
• Pemain Terbaik
Didit
• Topscorer
Bustan Kagawa (7 gol)
• Juara 3 Bersama
Ujungbulu FC
Gantarang FC
• Runner-up
Bulukumpa FC
• Juara Satu
Kajang FC