Cucu Pahlawan Nasional Ini Bercita-cita Jadi Politisi

  • Bagikan
Andi Manappiang Andi Sultan

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Andi Manappiang Andi Sultan atau karib disapa Andi Piang salah satu pemuda yang digadang-gadang akan maju di Pemilihan Legislatif (Pileg) DPRD Bulukumba 2024 mendatang.

Politik bagi Andi Piang bukan sesuatu yang asing, pasalnya ayahnya yakni Andi Ancong (Alm) juga adalah anggota DPRD Kabupaten Bulukumba dapil Bulukumpa-Rilau Ale periode 2009 - 2014 lalu.

Olehnya cucu dari pahlawan nasional Andi Sultan Dg Radja itu juga digadang-gadang sebagai pelanjut dari almarhum ayahnya di dunia politik.

Selama ini pemuda yang baru berusia 24 tahun itu lebih aktif di dunia usaha dan kerja-kerja sosial. Ia adalah salah satu pengusaha muda di sektor konstruksi dan juga aktif terlibat dalam kegiatan-kegiatan pelestarian lingkungan.

Saat ditemui RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID, Andi Piang mengaku belum tergabung dalam partai politik, meskipun sudah terdapat beberapa yang berminat meminangnya.

"Sebenarnya saya belum ke politik, tapi memang sudah ada beberapa yang datang untuk meminta agar saya berkarir di politik," ungkapnya, Minggu, 13 November 2022.

Andi Piang mengakui bahwa memang dirinya memiliki cita-cita untuk berkarir di politik, karena menurutnya masih ada cita-cita dari almarhum ayahnya yang belum tersampaikan yang akan dia wujudkan.

Andi Piang menyadari bahwa kehadiran pemuda di politik masih minim. Bukan soal berapa banyak jumlahnya secara kuantitas namun gagasan pemuda di politik masih dipandang sebelah mata.

"Padahal dalam era saat ini terjadi bonus demografi, di mana jumlah populasi pemuda semakin banyak seharusnya kebijakan itu lebih dominan berdasarkan perspektif pemuda," harapnya.

Di tambah lagi dengan era modernisasi yang semakin tidak terbendung, politisi menurut Andi Piang juga harus meng-upgrade pengetahuan dan cara pandangnya.

"Kita harus meninggalkan cara pandang yang konservatif dan ketinggalan zaman, termasuk dalam politik," katanya.

Kendati demikian, dirinya belum dapat memastikan apakah akan berkarir ke politik dalam waktu dekat ini, atau menunggu momentum berikutnya.

"Belum memastikan, tapi memang itu (berkarir di politik, red) sudah menjadi rencana hidup saya," katanya.

Namun jika kedepannya Andi Piang berkarir di politik, maka dirinya akan membawa misi kemanusiaan, isu lingkungan, dan kemajuan teknologi. (ewa)

  • Bagikan