Pak Nas, Guru yang Meninggal saat Mengajar Sempat Melatih Siswa Tata Cara Urus Jenazah

  • Bagikan
Nasaruddin semasa hidup.

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Nasaruddin atau akrab disapa Pak Nas, guru Pendidikan Agama Islam di SMA Negeri 2 Bulukumba ditemukan meninggal di meja kerjanya di ruang guru SMA 2 Bulukumba, Tanete, Rabu 16 November 2022.

Sampai saat ini belum ada keterangan resmi dari pihak berwenang terkait penyebab kematian dari Nasaruddin.

Jenazah almarhum langsung dibawa ke kediamannya di Desa Bulolohe, Kecamatan Rilau Ale sesaat setelah Nasaruddin ditemukan telah tak bernyawa.

Nasaruddin atau akrab disapa Pak Nas oleh siswa-siswanya dikenal sebagai guru yang ramah.

Asisya, selaku salah seorang yang pernah diajar oleh Pak Nas di bangku kesal VIII SMA 2 Bulukumba, mengungkapkan bahwa Pak Nas dikenal sebagai sosok guru yang tidak pernah kasar terhadap siswa-siswanya.

"Baik sekali, tidak pernah kasar dan cara mengajarnya juga bagus," kata Asisya.

Asisya yang saat ini sudah tamat dan kini telah duduk di bangku perkuliahan mengaku kaget atas kabar meninggalnya Pak Nas.

"Saya tidak menyangka kak, karena Pak Nas tidak pernah dikabarkan sakit. Dulu waktu mengajar juga tidak pernah kelihatan sakit," ujarnya.

Asisya mendengar kabar dari grup alumni sekolahnya. Dari informasi yang diterima, menurutnya pak Nas masih sempat mengajar tata cara salat jenazah sebelum ditemukan tak berdaya di meja kerjanya. Saat ditemukan, Pak Nas berada di kursi dan kepalanya terkulai di meja kerja, di antara tumpukan buku dan tugas-tugas siswa. Sementara di tangan kanannya masih terdapat sisa roti yang kemungkinan baru selesai dikonsumsi. (ewa)

  • Bagikan

Exit mobile version