Natinson Bakal Hadir di Grand Opening Angaru Space!

  • Bagikan

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID – Natinson, duo akustik dari Kota Makassar akan hadir di Grand Opening Angaru Space Bulukumba, Sabtu 4 Februari 2023. Penampilan Natinson sudah ditunggu-tunggu penggemar musik Indonesia di Butta Panrita Lopi.

Hal ini disampaikan Tiara Taradipa, Owner Angaru Space kepada RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID. “Iya untuk grand opening kami sudah siapkan special performance dari Natinson,” kata Tiara, Jumat 3 Februari 2023.

Natinson adalah duo akustik kakak beradik asal Sulawesi Selatan, Ahmad Nazar Najib dan Muhammad Nashrul Najib. Band indie ini terbentuk sejak 2017 silam. Mereka telah tampil baik di event skala lokal maupun nasional seperti Urban Gigs, Market Fest 2018, Music and Art Fest,  Aucthenticity Fest 2018, Rock In Celebes sampai Soundrenaline.

Natinson menyebut genre lagunya sebagai folk minimalis. Mereka mengaku dipengaruhi musik tahun 2000-an seperti Kings of Convenience dan BIP. Bagi mereka, salah satu lagu terbaik yang pernah mereka produksi berjudul “Rabun”. Berkisah tentang orang yang pernah dikhianati, trauma dan kini semakin berhati-hati dalam berhubungan. Lagunya sendiri memiliki suasana yang sendu. Selain liriknya yang sederhana, motivasi mereka bermusik pun sederhana. 

“Musik pada dasarnya adalah media untuk memperluas relasi dan kerabat.” Musik bagi Natinson adalah cara mereka untuk bergaul dan bersilaturahmi. Begitu pula dengan proses kreatif mereka. Natinson mengaku lagu-lagu yang mereka ciptakan berasal dari spontanitas.

Sebagai musisi yang menyuarakan anti diskriminasi dan anti kekerasan terhadap perempuan dan anak, Natinson ingin agar para fansnya juga bertindak serupa. Tidak bersikap membeda-bedakan apalagi diskriminatif. Mereka ingin ketika mendengar lagu-lagunya, fans dapat berubah menjadi orang yang lebih baik lagi.

Nah, sudah siap menyambut Natinson di Angaru Space? Pastikan kamu hadir dan reservasi lebih dulu ya biar kebagian tempat. (rs)

  • Bagikan