BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Pembangunan gedung satu atap (Satap) Kabupaten Bulukumba akan kembalai dimulai. Mega proyek ini mulai ditender sekitar akhir Februari hingga Maret 2023.
"Sudah mulai berproses (direncanakan). Direncanakan akhir bulan ini (Februari, red) atau awal Maret (2023) sudah mulai tender," ungkap Sekretaris Dinas PUTR Bulukumba, Sapriadi, saat dikonfirmasi RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID, Senin, 13 Februari 2023.
Meski sebelumnya tender proyek tahap penyelesaian Satap akan segera ditargetkan pada akhir Januari atau awal Februari 2023, namun itu tidak terealisasi karena ada tahapan yang mesti dirampungkan."Saat ini sudah masuk dalam tahapan penginputan di Sirup (Sistem Rencana Umum Pengadaan)," kata Sapriadi.
Tahap penyelesaian Satap dianggarkan dalam APBD Pokok 2023 sebesar Rp 31 miliar dan diharapkan pengerjaannya segera dimulai dan dapat selesai pada Agustus 2023 ini. Jika telah rampung, Kantor Satap dapat menampung minimal 8 kantor Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Selain akan menjadi kantor bersama OPD, Kantor Satap Kabupaten Bulukumba ini juga akan berfungsi sebagai food court. Kantor Satap tidak hanya berfungsi untuk memaksimalkan pelayanan pemerintah kepada masyarakat, namun juga akan dimaksimalkan untuk memberdayakan UMKM.
Roof top atau teras lantai atas Kantor Satap nantinya akan disulap menjadi food court atau salah satu tempat jajanan UMKM.
"Jadi yang menjual di Lapda akan dipindahkan ke atas (Balkon Kantor Satap)," kata Humas Pemkab Bulukumba, Andi Ayatullah Ahmad saat dikonfirmasi RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID, Kamis, 5 Januari 2023.
Selain itu, Pemkab juga akan memasang Kapal Pinisi di atas balkon, selain untuk menambah nilai estetika juga untuk memberikan ciri khas di Kantor Satap.
"Pak Bupati patungan bersama pengusaha-pengusaha di Bulukumba untuk membuat Kapal Pinisi yang akan dipasang di atas balkon," kata Andi Ulla.
Sementara itu, juga disiapkan akses bagi publik untuk naik ke balkon Satap, yakni tidak harus masuk melalui tangga dalam namun telah dibangun tangga di luar gedung.Kantor Satap nantinya juga akan diintegrasikan dengan Tribun Lapangan Pemuda yang dihubungkan dengan jembatan layang. (*)