BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Teka-teki kemana Usman Isdar berlabuh terjawab sudah. Mantan legislator DPRD Bulukumba periode 2014-2019 lalu dari Partai Demokrat ini resmi bergabung di Partai Gerindra.
Kepada RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID, Usman Isdar menegaskan telah resmi bergabung dengan Partai Gerindra. Meski begitu ia tak banyak mengungkap alasan hengkangnya dari Demokrat.
Namun mantan Kepala Desa Garanta, Ujung Loe, ini hanya mengaku selama ini tak ada lagi komunikasi dengan Partai Demokrat.
“Iye dinda sudah resmi di Gerindra, sekarang sudah mulai melakukan sosialisasi di dapil Ujung Bulu dan Ujung Loe,” terangnya, Kamis, 23 Februari 2023.
Terpisah, Ketua Partai Gerindra, Syahruni Haris membenarkan bergabungnya Usman Isdar di Partai Gerindra. Menurutnya, kehadiran Usman Isdar akan memberikan energi tambahan bagi Gerindra memenangkan Pileg 2024 khususnya di Bulukumba.
"Kita telah membentuk tim untuk mengidentifikasi figur potensial untuk diajak bergabung di Partai Gerindra. Target kita yah menang," ujarnya. (faj/wan/B)