14 Besar Calon KPU Sulsel,  Ada Tujuh Komisioner KPUD dan Satu Bawaslu

  • Bagikan
Ketua Timsel KPU Sulsel Dr Nur Fadhilah.

MAKASSAR, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID - Tim Seleksi Komisioner Pemilihan Umum (Timsel KPU) Sulsel mengumumkan 14 calon Komisioner KPU Sulsel. Berkas mereka akan dikirim dalam waktu dekat untuk penentuan tujuh Komisioner KPU Sulsel  periode 2023-2028.

"Kami Timsel mengumumkan 14 besar dari 28 nama sebelumnya. Kemudian akan dikirim ke Jakarta untuk KPU RI menentukan 7 nama komisioner KPU Sulsel periode 2023/2028," kata Ketua Timsel KPU Sulsel Nur Fadhilah Mappaselleng saat penyampaian hasil 14 besar di Hotel Mercure Makassar, Jumat (24/3).

14 nama ini merupakan hasil dari seleksi wawancara dan kesehatan untuk 28 bakal calon peserta pada tahapan sebelumnya.

Dari 4 komisioner Provinsi yang mendaftar ulang, tersisa dua nama. “Sisa 2 orang perempuan yang lolos ke tahap ini,” tambah Nur Fadhilah.

Mereka adalah komisioner petahana divisi SDM Fatmawati, dan Upi Hastati. Sedangkan yang tidak lolos yakni Uslimin. Sementara Asram Jaya sejak pengumuman  28 besar, namanya tidak lolos.

Pada pengumuman  14 besar ini terdapat tujuh ketua dan anggota berstatus penyelenggara KPU di tujuh Kabupaten dan kota. Sedangkan satu perwakilan dari Anggota Bawaslu Kabupaten Enrekang. Selanjutnya satu mantan komisioner KPU. Kemudian ada nama perwakilan jurnalis/wartawan dan satu lagi perwakilan masyarakat atau TA DPR.

Adapun nama-nama 14 besar yakni  Abd. Azis (Guru/Dosen), Abdul Thayyib Wahid Ramli (Anggota KPU Kabupaten Luwu), Ahmad Adiwijaya (Anggota KPU Kota Palopo), Andi Tenri Sampeang (Anggota KPU Kabupaten Wajo), Ernida Mahmud (Anggota Bawaslu Kabupaten Bone), Fatmawati (Anggota KPU Provinsi Sulawesi Selatan), Hasbullah (Tenaga Ahli DPR), dan Hasruddin Husein (Ketua KPU Kota Parepare).

Kemudian, Marzuki Kadir (Wiraswasta/Mantan Ketua KPU Pangkep), Muhammad Naim (Ketua KPU Kabupaten Sinjai), Muhammad Yusuf AR (Wartawan/Fajar TV), Romy Harminto (Anggota KPU Kota Makassar), Tasrif (Anggota KPU Kabupaten Gowa), dan  Upi Hastaty (Anggota KPU Provinsi Sulawesi Selatan).

Nantinya, 14 calon anggota KPU Sulsel ini masih akan mengikuti tahapan seleksi. Namun, kata Dosen FH UMI itu, bukan merupakan kewenangan Timsel lagi.

Mereka nanti masih akan melakukan fit and proper test dan diambil alih langsung oleh KPU RI. Kata dia, berdasarkan pengalaman sebagai timsel, lokasi fit and proper test itu akan dilakukan di Jakarta.

"Tahapan selanjutnya 14 nama ikut fit and proper tes di jakarta. Kemudian KPU RI tentukan 7 nama komisioner. Jadi peserta yang akan ke Jakarta," tuturnya.

Untuk penetapan 7 Anggota KPU Sulsel Periode 2023-20238, kata Fadhillah, memang sudah menjadi kewenangan penuh KPU RI.

Sedangkan untuk pengumuman Anggota KPU Sulsel Periode 2023-2028, mungkin baru akan diumumkan pada bulan Mei 2023.

"Kami di Timsel sisa menunggu hingga keputusan final, dan mungkin masih akan bekerja bila dimintai klarifikasi oleh KPU RI terkait 14 nama ini. Tapi, berdasarkan tahapan, tugas timsel sudah selesai dengan ditetapkannya 14 nama ini," ucapnya.

Dari 14 nama tersebut, timsel mengakomodir empat perempuan atau 28,5 persen. Mereka yang lolos juga berasal dari berbagai latar belakang. Seperti penyelenggara, jurnalis, juga profesional.

"Dari 14 nama kami umumkan. Ada 4 perempuan mewakili. Artinya sudah 28,5 persen. Hampir 30 persen," jelasnya.

Sedangkan, pengamat politik Unhas, Iqbal Latif lebih menekankan pada integritas. Menurutnya hal itu sangat penting dipegang teguh oleh timsel.

"Selain transparan, tentu integritas penting. Publik percaya bahwa seleksi ini tak ada kepentingan, apalagi titipan," harapnya.

Dia menyarankan, dalam seleksi penentuan 7 nama oleh KPU RI , Maka pertama sesuai kriteria formal, jangan sampai merekrut orang-orang baru  yang belum paham kepemiluan.

Kalau bisa orang yang punya pengalaman di KPU Kab/kota.

"Kalau bisa rekam jejak, jangan sampai orang bermasalah hukum diakomodir. Berikutnya pertimbangkan tentang kemampuan seorang komisioner untuk bisa mengelola konflik dan solusi konflik tepat. Kemampuan berjejaring dan kemampuan membangun sinergitas. Jangan sumber konflik," jelasnya. (rs)

Berikut 14 nama calon anggota KPU Sulsel periode 2023-2028 (hasil seleksi)

1. Abdul Aziz

2.Abdul Thayib Wahid Ramli

3. Ahmad Adiwijaya

4. Andi Tenri Sampeang

5.Ernida Mahmud

6. Fatmawati

7.Hasbullah

8.Hasruddin Husain

9.Marzuki Kadir

10.Muhammad Naim

11. Romy Harminto

12 Tasrif

13 Muhammad Yusuf AR

14. Upi Hastati

  • Bagikan