Kawasan Pantai Merpati yang terletak di pinggiran kota Bulukumba kini menjadi tempat favorit menunggu waktu berbuka atau ngabuburit bagi warga Bulukumba.
Laporan: AHMAD ZHUHRI
Ngabuburit merupakan satu tradisi bagi umat muslim yang sedang menjalankan ibadah puasanya. Dimana saat di sore hari, orang-orang berpergian yang hanya untuk menunggu waktu berbuka puasa.
Tempat ngabuburit yang menjadi favorit masyarakat Bulukumba kini tertuju ke kawasan Pantai Merpati yang dulunya hanya tempat biasa, boleh dikatakan terabaikan, namun kini disulap menjadi tempat wisata baru di Butta Panrita Lopi.
Pantai Merpati mulai dipadati pengunjung pada awal tahun 2023, semenjak penataan yang dilaksanakan pada 2022 lalu. Dan kini menjadi tempat ngabuburit baru bagi warga Bulukumba. Pengunjung bukan hanya datang dari warga dalam Kota Bulukumba, namun juga dari pedesaan.
Berdasarkan pantauan RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID di lokasi, warga yang berkunjung ke Pantai Merpati datang secara ramai-ramai, baik bersama teman maupun keluarga.
Warga dapat menikmati sunset yang memanjakan mata, adapun warga yang membawa anak kecil menjadikan pesisir pantai untuk bermain pasir. Warga juga menjadikan tanggul sebagai tempat duduk, sambil menikmati view pemandangan hamparan laut.
Selain itu, warga juga menjadikan Pantai Merpati untuk berolahraga, baik bersepeda ataupun sekadar berlari, juga sekedar nongkrong dan berswafoto di berbagai spot cantik di Pantai Merpati.
Salah satu warga yang ditemui di lokasi, mengatakan bahwa Pantai Merpati sangat cocok dijadikan tempat menunggu waktu berbuka puasa.
"Pantai Merpati sangat cocok untuk menantikan waktu berbuka puasa, karena tempatnya yang luas cocok juga untuk berolahraga ringan di sore hari," kata Faisal, kepada RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID, Sabtu, 25 Maret 2023.