PAREPARE, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Keberhasilan PSM Makassar meraih gelar juara tak bisa dilepaskan dari semangat dan dukungan penuh para suporter.
Mereka terus mendukung meski hanya dengan nonton bareng (nobar). Semarak euforia kemenangan ini tak hanya terasa di Makassar, tapi juga ikut menggema di Parepare.
Para suporter PSM Makassar memiliki kenangan tak terlupakan dengan Kota Parepare. Suporter dari berbagai kota dan kabupaten di Sulsel ikut menyaksikan bersama tim kebanggaan berjuang Stadion Parepare selama putaran Liga 1 berlangsung.
Tak heran, begitu PSM memastikan mengunci gelar juara usai, masyarakat Parepare pun larut dalam euphoria kemenangan di depan Mesjid Terapung BJ Habibie, Jumat malam, 31 Maret 2023.
Wali Kota Parepare, Taufan Pawe juga ikut berbaur dan bersama-sama nobar dengan para suporter PSM. Bahkan ini menjadi pusat nobar bagi pencipta tim kebanggaan masyarakat Sulsel khususnya di wilayah Ajatappareng.
Pasukan Ramang, PSM Makassar, meraih gelar juara Liga 1 2022/2023 setelah mengalahkan Madura United dengan skor 3-1 pada pekan ke-32. Dengan tambahan tiga poin dari kemenangan ini, PSM Makassar berhasil mengumpulkan total 72 poin, yang tidak bisa dikejar oleh Persib Bandung pada sisa musim ini. Dengan begitu, PSM Makassar memastikan diri sebagai juara Liga 1 musim ini. (fajar)