SELAYAR, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID – Menyemarakkan Ramadan 1444 H, Komando Distrik Militer (Kodim)1415 Kabupaten Kepulauan Selayar melaksanakan Bazar Ramadan, dengan menyediakan sembako murah untuk warga kurang mampu di Taman Pelangi Benteng, Sabtu (1/4).
Dandim 1415 Selayar Letkol Inf. Nanag Agung Wibowo kepada pewarta mengatakan, kegiatan bazar Ramadan ini dilaksanakan merupakan perintah dari Pangdam XIV Hasanuddin, yang dilaksanakan secara serentak dan tersebar dijajaran Kodam XIV Hasanuddin.
“Momen ini harus rutin dilaksanakan oleh satuan di jajaranKkodam XIV Hasanuddin, apalagi pada situasi perekonomian sedang sulit diBbulan Ramadan,” kata Nanang Agung Wibowo
Nanang menambahkan perekonomian pasca Covid-19 mengharuskan masyarakat harus memutar otak untuk merangkak kembali dalam memenuhi kebutuhan hidup.
“Untuk itu Kodim 1415 Selayar harus menjadi garda terdepan dan menjadi solusi di tengah-tengah kesulitan masyarakat,” ucapnya.
Selain melaks tugas pokoknya, Nanang menyebut bahwa Kodim 1415 Selayar juga ikut membantu Pemda, salah satunya dengan gelaran Bazar pasar murah ini. (Im)