Begini Cara Angkatan Solidaritas 2015 ‘Kejar’ Keberkahan Ramadan

  • Bagikan
Member komunitas Angkatan Solidaritas 2015 saat membagikan takjil kepada warga, Selasa, 18 April 2023.

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Angkatan Solidaritas 2015 yang merupakan kelompok alumni SMA/sederajat sekabupaten Bulukumba angkatan 2015 menggelar kegiatan berbagai takjil kepada pengendara yang melintas di pertigaan Lajae, Selasa, 18 April 2023.

Sedikitnya 200 takjil yang dibagikan oleh para member Angkatan Solidaritas 2015 itu sebagai wujud kepedulian terhadap sesama dalam memanfaatkan momentum Ramadan.

"Anggota dari komunitas alumni SMA/sederajat sekabupaten Bulukumba 2015 ini terdiri dari berbagai latar belakang. Kami berinisiatif berkumpul kembali dan melakukan kegiatan berbagi takjil," kata Andi Igun, salah satu member komunitas.

Andi Igun mengungkapkan bahwa takjil yang dibagikan kepada masyarakat itu merupakan hasil patungan para member yang tergabung dalam Angkatan Solidaritas 2015.

"Bakti sosial ini murni hasil swadaya para teman-teman SMA se Bulukumba angkatan 2015 dan ini memang bentuk kepedulian kami terhadap sesama terlebih di bulan penuh berkah Ramadan 1444 Hijriyah ini," ungkap pria yang berlatar belakang anggota Polri tersebut.

Andi Igun yang bertugas di Polsek Ujungbulu, Polres Bulukumba ini menambahkan, selain membagikan takjil kepada pengguna jalan, kegiatan itu juga sebagai ajang silaturrahmi alumni 2015.

"Tentu dari kegiatan ini kami harapkan alumni 2015 ini semakin kompak. Dan rencananya kami akan menggelar kegiatan seperti ini secara berkelanjutan," tukas Andi Igun. (*)

  • Bagikan

Exit mobile version