PADANG, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa (ASA) kembali mengukir prestasi gemilang. Ia diganjar penghargaan sebagai tokoh penggerak koperasi utama di puncak Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke-76 tahun 2023.
Penghargaan kali kedua ini dianugerahkan kepada lulusan Magister Monash University, Australia itu di Auditorium Universitas Negeri Padang, Provinsi Sumatera Barat, Minggu (23/7/2023). Diserahkan oleh Menteri Perindustrian (Menperin) Republik Indonesia, Dr. Agus Gumiwang Kartasasmita didampingi Ketua Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin) H. A. M Nurdin Halid.
Penganugerahan sebagai salah satu tokoh penggerak koperasi di Indonesia juga sebelumnya diterima Bupati ASA di tahun 2022 di Kendal, Jawa Tengah. Saat itu, Bupati ASA dinobatkan sebagai Tokoh Penggerak Koperasi Madya.
Usai menerima penghargaan, Bupati ASA, menyampaikan terima kasih dan rasa syukurnya, sebab upaya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sinjai yang terus bersinergi dengan Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Sinjai, berbuah manis.
"Alhamdulillah atas nama pribadi dan pemerintah daerah, Insya Allah dengan penghargaan ini akan menjadi semangat bagi kita semua untuk memajukan koperasi di Sinjai," ungkapnya.
Selain penghargaan, hal yang paling utama kata Alumni Monash University Australia, ini adalah Pemkab Sinjai bersama Dekopinda terus mendorong Koperasi di Kabupaten Sinjai produktif.
Termasuk, mendorong koperasi untuk berkembang dengan menjalankan peraturan koperasi, salah satunya yang wajib adalah melakukan Rapat Anggota Tahunan (RAT) setiap tahun. (fajar)