Di tengah musim kemarau yang melanda di Indonesia, membuat sejumlah daerah kesulitan mendapatkan air bersih. Tidak terkecuali di Kabupaten Bulukumba, Provinsi Sulawesi Selatan.
Namun siapa sangka dibalik kesulitan warga mendapatkan air bersih, ada sosok petugas yang selalu siap siaga membantu warga.
Sebut saja BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) yang selalu siap sedia dan siaga membantu warga memenuhi kebutuhan air bersihnya.
Bahkan para petugas, tidak mengenal lelah dan waktu demi membantu warga.
Abd. Haris selaku Kasi Kedaruratan dan Logistik Bpbd Kabupaten Bulukumba bercerita bahwa untuk pendistribusian air bersih, kerap kali petugas mendistribusikan hingga pukul 02.00 Wita.
"Terkadang kami melayani atau mendistribusikan sampai jam 02.00 wita dini hari," katanya.
Bahkan demi membantu warga, per harinya petugas mendistribusikan air bersih hingga 6 mobil.
"Semua ini kami lakukan semata-mata untuk membantu warga, untuk pengadaan air bersih kami kolaborasi dengan Damkar, kemudian juga kami biasa mengambil langsung di Lotong-lotong Bontobahari," bebernya.
Untuk memenuhi permintaan air bersih, petugas BPBD tidak memberlakukan kata nanti, karena baginya kebutuhan warga adalah yang utama.
"Kami tidak mau warga resah, jadi kalau ada permintaan maka kami langsung distribusikan, kapanpun dan dimanapun kami siap bantu," tutupnya. (***)