KINDANG,RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Pemerintah Desa Anrihua, Kecamatan Kindang, segera menyalurkan BLT-DD (Bantuan Langsung Tunai Dana Desa). Penyaluran bantuan ini rencananya akan dilakukan dalam waktu dekat ini.
Bendahara Desa Anrihua, Ramli Nawir mengatakan, BLT-DD tahap ketiga yang akan disalurkan tersebut, untuk bulan Juli, Agustus dan September.
" Penyalurannya akan kami lakukan dalam waktu dekat ini, setelah pencairan anggaran," katanya, Rabu 4 Oktober.
Menurutnya, BLT-DD ini diberikan kepada 39 KK yang telah ditetapkan sebagai KPM (Keluarga Penerima Manfaat).
" Para KPM ini sebelumnya telah diverifikasi dan ditetapkan berdasarkan musyawarah desa," jelasnya.
Masing-masing KPM menerima bantuan dana sebesar Rp 300 ribu per bulan.
" Bantuan ini disalurkan selama setahun, dengan sistem penyaluran secara bertahap," tutupnya. (**)