UJUNGLOE, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Pemerintah Desa Padangloang, Kecamatan Ujungloe, segera menetapkan RKPDes (Rencana Kerja Program Desa) tahun 2024 mendatang. Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Desa Padangloang, Muhammad Rizal
" Masih penyusunan, namun sedikit lagi rampung dan akan segera ditetapkan," katanya.
Menurut Rizal, RKPDes tersebut berisikan rancangan program desa yang akan dikerjakan oleh desa pada tahun mendatang.
"Program yang dimasukkan dalam RKPDes tersebut adalah program yang telah disepakati dalam musyawarah desa dan juga telah dilakukan penyesuaian dengan RPJMDes (Rencana Program Jangka Menengah Desa)," jelasnya.
Beberapa program desa yang telah dimasukkan dalam RKPDes di antaranya program ketahanan pangan dan juga pemberdayaan.
" Ada juga program peningkatan kapasitas pemerintah desa atau aparat desa," tambahnya.
Sebelumnya, pemerintah desa telah membentuk tim penyusun RKPDes. Dan saat ini para tim tersebut masih sementara melakukan asistensi RKPDes.
" RKPDes itu diasistensi dulu oleh OPD terkait, kalau misalnya sudah sesuai barulah kemudian ditetapkan dengan musyawarah desa," tutupnya. (*)