Cegah Stunting, Pemdes Seppang Optimalkan Program PMT

  • Bagikan
Sosialisasi pencegahan stunting di Desa Seppang, Kecamatan Ujungloe.

UJUNGLOE,RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Pemerintah Desa Seppang, Kecamatan Ujungloe, melaksanakan sosialisasi tentang PMT (Pemberian Makanan Tambahan). Kegiatan yang bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Bulukumba itu sebagai upaya pencegahan stunting.

Dari pemaparan Dinas Kesehatan, PMT ini diperuntukkan bagi ibu hamil KEK (Kekurangan Energi Kronis) dan bayi atau balita BB (berat badan) rendah” kata Kades Seppang, Samsu.

Menurutnya, yang dimaksud ibu hamil KEK, yaitu yang memiliki Lila (lingkar lengan atas) kurang dari 23,5 cm, dan untuk bayi/ balita dinilai dari berat badan normal sesuai dengan usia mereka.

" Adapun dana untuk pemberian PMT ini berasal dari Dinas Kesehatan yang diberikan ke berbagai Puskesmas," jelasnya.

Sementara itu Perwakilan Dinas Kesehatan, Rukiyah menjelaskan, selain terkait penanganan stunting, ada  juga pemeriksaan 10T pelayanan ANC (Ante Natal Care) pada ibu hamil. Meliputi, T1 yaitu Timbang BB dan TB, T2 yaitu Tekanan Darah, dan T3 yaitu Tentukan Status Gizi (LILA).

"Kemudian T4 yaitu Tinggi Fundus Uteri (TFU), T5 yaitu Tentukan Presentasi Janin (DJJ), T6 yaitu Tetanus Toxoid (TT), T7 yaitu Tablet FE, T8 yaitu Tes Lab, T9 yaitu Tata Laksana Kasus, dan T10 yaitu Temu Wicara," tutupnya.(**)

Penulis: Fitriani SalwarEditor: Suparman
  • Bagikan