BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Sebanyak sembilan orang guru TPA dan Majelis Taklim Desa Salassae Kecamatan Bulukumpa, Kabupaten Bulukumba, mewwisuda Khataman Al-Qur'an dan Imtihan, Kamis 2 November 2023.
Sebelum prosesi wisuda, acara didahului ujian atau imtihan dihadapan tim penguji. Ujian disaksikan Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Hj. Darmawati, bersama Camat Bulukumpa A Ridwan, Kapolsek Iptu Abd. Rahman Mubin, Kasi Bimas Kemenag Bulukumba, Syukriadi, KUA Bulukumpa, Ahmad Ridha dan undangan lainnya.
Kepala Desa Salassae, Gito Sukamdani mengaku bahagia dan terharu melihat ibu-ibu di wisuda. Menurutnya, kegiatan ini merupakan penuh makna melalui Al-Quran dan patut disyukuri dengan adanya kampung Iqra di Desa Salassae.
"Biasanya anak anak jadi santri, tapi kali ini ibu ibu yang jadi santri," ujarnya.
Camat Bulukumpa, Andi Ridwan menyampaikan program yang dilakukan ini bisa menjadi sumber inspirasi untuk pemerintah desa lainnya.
"Kami berharap program ini bisa menjadi contoh untuk seluruh warga dari Kecamatan Bulukumpa khususnya," harapnya.
Terpisah, Hj. Darmawati, menyampaikan selamat kepada para santri dan santriwati telah mampu membaca dan menamatkan bacaan Al-Quran. Bekal ilmu agama yang dimiliki menjadi modal sosial dalam membangun tatanan kehidupan masyarakat yang lebih baik.
"Kami ikut bersyukur dan berbahagia atas keberhasilan Ibu-ibu khatam Al-Qur'an melalui ujian yang dilaksanakan hari ini, dan ini patut dicontoh yang terus mau belajar membaca Al-Qur'an. ," tutupnya.(*)