Guru SMAN 17 Bulukumba Dilatih Aplikasi Mendeley Menyusun KTI

  • Bagikan

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Guru SMAN 17 Bulukumba, mengikuti Pelatihan Penulisan Karya Tulis Ilmiah (KTI) menggunakan Aplikasi Mandeley. Kegiatan ini  dilaksanakan Universitas Pejuang Republik Indonesia (UPRI) Makassar, Kamis 9 November 2023.

Salah satu peserta, Risno Royano, mengapresiasi UPRI Makassar atas pelaksanaan kegiatan tersebut. Ia  mengaku bersyukur karen pelatihan ini sangat bermanfaat bagi para guru.

"Karena kami dikenalkan tata cara menulis karya ilmiah dengan cara baru menggunakan aplikasi Mandeley. Sehingga referensi untuk penulisan karya ilmiah dapat dengan muda mendapatkan kajian pustaka yang baik dan terpercaya dengan menggunakan aplikasi," ungkapnya.

Lebih lanjut Risno menjelaskan, Mendeley merupakan sebuah aplikasi manajemen referensi yang digunakan untuk membuat sitasi pada penulisan karya ilmiah. Di dalam mengambil atau mengimpor referensi, ada beberapa metode yang digunakan, antara lain dengan menggunakaan add-ons, mengambil dari google scholar atau mendownload langsung dari search aplikasi Mendeley.

"Tujuan kegiatan ini adalah agar mengetahui cara memanajemen referensi dan membuat daftar pustaka yang baik dan benar berdasarkan format penulisan yang tepat," jelasnya.

Risno berharap kedepannya ada lagi pelatihan seperti ini yang berkelanjutan untuk meningkatakan kualitas sebagai pendidik.(**)

Penulis: SumarniEditor: Suparman
  • Bagikan

Exit mobile version