Pemdes Balangpesoang Programkan Ketahanan Pangan

  • Bagikan
Musyawarah desa di Desa Balangpesoang, Kecamatan Bulukumpa.

BULUKUMPA,RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Pemerintah Desa Balangpesoang, Kecamatan Bulukumpa, memprogramkan ketahanan pangan. Program tersebut menjadi salah satu prioritas pemerintah desa setempat.

Kepala Dusun Buhung Tellang sekaligus Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) Desa Balangpesoang, Ilham mengatakan program ketahanan pangan dianggarkan melalui anggaran dana desa.

" Sesuai dengan petunjuk teknis dari OPD terkait, pemerintah desa selain mengalokasikan anggaran untuk BLT, juga dialokasikan untuk ketahanan pangan," katanya.

Menurutnya, program ketahanan pangan di Desa Balangpesoang berupa  penyaluran bibit durian musangking dan juga bibit ikan.

" Bibit durian musangking yang disalurkan sekira 1.000 pohon dan bibit ikan sekitar 50 ribu," jelasnya.

Melalui program ketahanan pangan tentunya pemerintah desa juga mengharapkan perekonomian warga bisa meningkat.

" Misalnya nantinya buah duriannya bisa dijual sebagian begitupun ikannya, jadi mereka bisa mendapatkan penghasilan tambahan. Yang jelasnya dikelola dengan baik," tambahnya.(**)

Penulis: Fitriani SalwarEditor: Suparman
  • Bagikan

Exit mobile version