BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Fitri Yuliani siswi kelas XII SMAN 4 Bulukumba, berhasil masuk lima besar dalam Festival Lomba Essai Budidaya Pisang dan Video Kampanye Stunting Provinsi Sulawesi Selatan. Kegiatan ini diselenggarakan Dinas Pendidikan Sulsel.
Pembina, Muhammad Basri menyampaikan, dalam event ini ada dua kategori lomba, yakni essai dan video kampanye stunting. Fitri sendiri mengikuti lomba video.
"Alhamdulillah, dia berhasil meraih juara harapan 2. Ini merupakan hasil yang cukup memuaskan karena telah berhasil mencetak juara dari total peserta sebanyak 280 orang," ungkapnya, Minggu 26 November 2023.
Menurut Basri, kegiatan ini sangat baik dalam memamacu kreatifitas siswa. Dalam lomba ini, siswanya menampilkan karya berjudul, "Peran remaja dan orang tua dalam membantu Indonesia mencapai target 14% angka Stunting di Indonesia pada tahun 2024".
"Esensi dari video yang ditampilkan bukan hanya sekadar untuk mengikuti sebuah perlombaan, namun pentingnya pengetahuan, pemahaman masyarakat bagaimana cara mencegah agar anak-anak khususnya di Kabupaten Bulukumba ini tidak mengalami stunting," jelasnya.
Basri berharap dengan menonton video kampanye stunting ini, masarakat khususnya di Kabupaten Bulukumba dapat memahami bagaimana caranya mencegah agar anak-anaknya tidak stunting.
"Kami harap kegiatan ini bisa berlanjut bukan untuk kali ini saja," tutupnya.(***)