BULUKUMPA,RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Pemerintah Desa Batulohe, Kecamatan Bulukumpa, melengkapi fasilitas pelayanan untuk masyarakat. Di antaranya laptop, printer, dan juga alat penangkap jaringan internet.
Kepala Desa Batulohe , Ibnu Hajar mengatakan fasilitas tersebut sebagai upaya mengoptimalkan pelayanan administrasi kependudukan di desa. Fasilitas tersebut diserahkan kepada operator dan kasi pemerintahan desa untuk pelayanan Dukcapil dan pelayanan umum.
"Laptop dan print serta alat penunjang lainya adalah upaya kami di desa untuk melakukan pelayanan publik lebih baik kepada masyarakat terutama pelayanan dokumen kependudukan yang saat ini bisa dilakukan di kantor kami yaitu pelayanan penerbitan kartu keluarga, akta lahir dan akte kematian," katanya.
Ibnu berharap agar fasilitas tersebut dapat digunakan sebaik-baiknya dan dijaga baik-baik untuk kelancaran administrasi kantor.
" Selain itu kami juga memberikan laptop dan print untuk penunjang kinerja BPD.
saya juga meminta kepada bagian aset agar melakukan labelisasi barang yang baru dibeli dan mengecek semua barang invpentaris masih layak pakai atau tidak, kalau memang sudah tidak layak segera konsultasikan ke pihak terkait untuk dilakukan penghapusan aset," harapnya.(ria/man/d)