BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Suasana malam pergantian tahun di Tanjung Bira, Bulukumba, akan diramaikan dengan pertunjukan musik yang digelar pada Minggu, 31 Desember 2023.
Kepala Dinas Parawisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Bulukumba, Feriawan Z Fahmi, mengungkapkan persiapannya untuk menyiapkan panggung musik di Tanjung Bira sebagai bagian dari upaya memeriahkan malam tahun baru dan menyuguhkan hiburan bagi pengunjung yang merayakan di kawasan wisata tersebut.
"Insha Allah, Disparpora akan menghibur pengunjung dengan menampilkan band lokal dan beberapa pertunjukan seni lainnya pada malam tahun baru," ujar Feriawan dalam konfirmasinya kepada RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID pada Selasa, 26 Desember 2023.
Tidak hanya fokus pada hiburan, Disparpora bekerja sama dengan kepolisian dan TNI untuk memastikan keamanan dan ketertiban di kawasan wisata Tanjung Bira selama momen pergantian tahun.
Langkah ini diambil untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengunjung yang akan merayakan malam tahun baru di tempat tersebut.
Selain itu, Disparpora juga melakukan langkah efisien dengan memaksimalkan petugas di gerbang masuk untuk mengurai antrean kendaraan yang akan memasuki kawasan Bira.
Upaya ini diharapkan dapat memberikan kesan positif bagi pengunjung yang datang untuk menikmati malam tahun baru di Tanjung Bira sebagai destinasi wisata unggulan di Kabupaten Bulukumba. ****