Maksimalkan Kinerja, Baznas Perkuat Kolaborasi

  • Bagikan
Rapat evaluasi kinerja lingkup Baznas Bulukumba.

BULUKUMBA,RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID --  Badan Amil Zakat Nasional (Baznas)  Kabupaten Bulukumba, melaksanakan rapat evaluasi kinerja tahun 2023. Rapat ini sekaligus persiapan pelaksanaan  program tahun 2024. 

Rapat dipimpin Ketua Baznas Bulukumba,H Kamaruddin, dihadiri oleh jajaran pimpinan dan para staf pelaksana. Kamaruddin memberikan apresiasi jajarannya atas kerja keras yang telah dilakukan pada Tahun 2023.

" Pada Tahun 2024 ini tolong maksimalkan seluruh program yang diikuti dengan laporan yang akuntabel. Selain laporan-laporan keuangan dari masing-masing program, saya juga harapkan seluruh kegiatan yang ada mengacu pada SOP yang telah ditetapkan," katanya.

Menurut Kamaruddin, rapat ini merupakan momentum untuk mengulas kembali kinerja. Sekaligus mengukur keberhasilan capaian pelaksanaan kinerja di masing-masing program dan menentukan langkah dan strategi apa yang akan dilakukan dalam mencapai target kinerja pada tahun 2024 ini.

“Saya harapkan tahun ini semakin luas jangkauan kita, semakin tanggap hadir di lapangan dan tentunya program kita harus mendukung pemerintah kabupaten dalam penanganan penurunan angka kemiskinan, penanganan Kesehatan dan ikut terlibat dalam meningkatkan pemberdayaan ekonomi yang selaras dengan program yang ada pada Baznas," tuturnya.

Kamaruddin juga mengatakan tantangan yang dihadapi saat ini, dan yang akan di hadapi dimasa esok. Ia berharap jajarannya menyatukan visi, perkuat sinergi dan kolaborasi dalam melaksanakan tugas, pokok dan fungsi wewenang masing-masing.

“Semoga kita semua dapat menjaga nama baik marwah Baznas Bulukumba, saya ucapkan selamat dan semangat untuk kita semua melayani ummat di tahun ini. Mari bertugas dengan baik dan perkuat sinergi dan kolaborasi untuk mencapai tujuan bersama," tutupnya. (*)

Penulis: Fitriani SalwarEditor: Suparman
  • Bagikan