BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Menjelang Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2024/2025, SMKN 7 Bulukumba, gencar melakukan sosialisasi. Kunjungan ke sejumlah Sekolah Menengah Pertama (SMP) sederajat di wilayah sekitar.
Kepala SMKN 7 Bulukumba, Irmayanti mengatakan, sosialisasi bertujuan untuk memperkenalkan profil, kegiatan, dan kompetensi keahlian yang ada di sekolahnya. Hal ini diharapkan menjadi salah satu penarik untuk melanjutkan pendidikan di SMKN 7 Bulukumba.
"Di SMKN 7 Bulukumba, terdapat tiga jurusan keahlian, yakni Jurusan Teknik Kendaraan Ringan (TKR), Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) dan Nautika Kapal Penangkap Ikan (NKPI)," ungkapnya.
Irmayanti berharap sosialisasi yang dilaksankaan dapat meningkatkan minat pelajar SMP sederajat melanjutkan pendidikan di SMKN 7 Bulukumba. Di samping itu, pihaknya juga terus berupaya meningkatkan sarana dan prasaran serta kualitas pendidikan di sekolahnya.
"Tahun lalu peserta didik kami mencapai 60 orang. Besar harapan kami tahun ini dapat lebih meningkat," harapnya. (**)