SMPN 1 Bulukumba Borong Medali di Kejuaraan Karate Pengprov Sulsel

  • Bagikan

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- SMP Negeri 1 Kabupaten Bulukumba berhasil memborong medali pada Kejuaraan Karate Pengprov Sulsel, yang diselenggarakan baru-baru ini. Enam medali yang diraih, dua di antanya medali emas, dua perak, dan dua liannya perunggu.

Kepala SMPN 1 Bulukumba, Ansar Langnge, menyebutkan medali emas diraih Ashila Qurata Shifa pada Komite 47 Cadet Festival dan Ayuni Reski Fadillah pada Festival Komite Cadet Putri (Ayuni Reski Fadillah). Kemudian medali perak diaraih Mahfud Hidayat Ahmad pada Komite Pemula dan A Batari Mahdaya Ramadhani pada Komite.

"A Batari Mahdaya Ramadhani Medali jura meraih perunggu pada Cadet Open Turnmaen dan Mahfud Hidayat Ahmad pada Open Turnamen," paparnya.

Ansar mengungkapkan kebanggaannya atas prestasi yang diraih peserta didiknya. Menurutnya, keberhasilan ini tidak lepas dari dukungan dan motivasi yang diberikan oleh para guru, orang tua siswa, serta lingkungan sekolah yang kondusif.

"Alhamdulillah selain itu, salah satu peserta didik kami atas nama Andi Zaiwah Zahira berhasil menjadi pemain terbaik kejuaraan bola volly DKI Jakarta atau tingkat Nasional," ujarnya.

Ansar mengaku, pihaknya berkomitmen berupaya meningkatkan kualitas pendidikan di SMPN 1 Bulukumba. Kolaborasi dan memberi ruang kepada pelajar dalam menyalurkan bakat dan minatnya di berbagai bidang.

"Ini upya kami agar pelajar mampu mengembangkan diri di bidang prestasi baik akademik maupun non akademik. Semoga kedepannya akan lebih banyak lagi siswa yang berpresrasi baik pada bidang yang sama mapun pada bidang lainnya," tutupnya.(***)

Penulis: SUMARNI Editor: SUPARMAN
  • Bagikan