Perhitungan Surat Suara Pemilu 2024 di Desa Bontoraja Hingga Dini Hari

  • Bagikan

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID — Proses perhitungan surat suara Pemilu 2024, di Desa Bontoraja, Kecamatan Gantarang, Kabupaten Bulukumba, berlangsung hingga dini hari, Kamis 15 Februari 2024.

Perhitungan surat suara di setiap TPS (Tempat Pemungutan Suara) di Desa Bontoraja, baru dimulai pada pukul 14.30 wita.

Dimulai dengan surat suara Pilpres, disusul DPD RI, DPR RI, DPRD Provinsi, dan diakhiri dengan DPRD Kabupaten/Kota.

Berdasarkan pantauan, petugas KPPS (Kelompok Petugas Pemungutan Suara), didominasi kaum perempuan, namun terpantau mereka sangat bersemangat dalam menjalankan tugas. (ahmad)

  • Bagikan

Exit mobile version