Gencarkan Bakti Sosial di Bulan Ramadan, Bodyguard LKGH Bulukumba Bagikan Ratusan Paket Takjil

  • Bagikan
Bodyguard Legend Kiwal Bulukumba menggelar kegiatan bagi-bagi takjil di depan kantor Bupati Bulukumba, Minggu, 31 Maret 2024.

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Badan Bodyguard Legend Kiwal Garuda Hitam (LKGH) Bulukumba menggelar kegiatan bakti sosial dengan membagikan ratusan takjil kepada warga yang ditemui di depan kantor Bupati Bulukumba pada Minggu, 31 Maret 2024.

Ketua LKGH Bulukumba, Muh. Salman Z Patongai, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya meningkatkan kepedulian terhadap sesama, khususnya di bulan Ramadan.

"Dengan merangkaikan kegiatan berbagi takjil dengan buka puasa bersama, kami berharap dapat memberikan kontribusi positif bagi masyarakat Bulukumba, serta mempererat hubungan antarwarga di tengah suasana Ramadan yang penuh berkah," ujar Muh. Salman yang juga adalah Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Bulukumba tersebut.

Kegiatan tersebut mendapat sambutan positif dari masyarakat setempat, yang mengapresiasi inisiatif dari LKGH Bulukumba dalam memberikan bantuan kepada mereka yang membutuhkan, terutama dalam menyambut bulan suci Ramadan.

Selain membagikan takjil, LKGH Bulukumba juga berencana untuk melaksanakan kegiatan bakti sosial lainnya selama bulan Ramadan sebagai bentuk kepedulian mereka terhadap masyarakat Bulukumba. ****

  • Bagikan

Exit mobile version