Pemdes Mattoanging Tuntaskan Penyaluran BLT-DD Tahap Pertama

  • Bagikan
Penyaluran BLT-DD di Desa Mattoanging, Kecamatan Kajang.

KAJANG,RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Pemerintah Desa Mattoanging, Kecamatan Kajang, menuntaskan penyaluran BLT-DD (Bantuan Langsung Tunai Dana Desa). Program ini merupakan salah satu pripritas pemerintah desa setempat.

Kepala Desa Mattoanging, Zainuddin mengatakan, BLT-DD tahap pertama yang telah disalurkan merupakan BLT-DD untuk bulan Januari, Februari dan bulan Maret.

"Masing-masing KPM menerima bantuan Rp 900 ribu untuk tahap pertama ini, adapun rinciannya Rp 300 ribu per bulan yang diterima oleh setiap KPM," katanya, Senin, 1 April 2024.

Menurutnya BLT-DD tahun ini diberikan kepada 15 KPM. Para KPM tersebut merupakan lansia, warga kurang mampu dan orang tua tunggal.

"Tentunya juga kami verifikasi calon penerimanya sebelum ditetapkan, karena salah satu indikatornya adalah mereka tidak boleh menerima bantuan lain dari pemerintah," jelasnya.

Zainuddin menambahkan, pada proses penyalurannya, pemerintah desa mengundang KPM ke kantor desa, untuk menerima langsung bantuan secara tunai.

"Kemudian yang tidak sempat hadir, kayak Lansia kami datangi langsung ke rumahnya. Harapannya semoga bantuan yang kami salurkan dimanfaatkan  sebaik mungkin oleh para penerima," tutupnya. (ria/has/B)

Penulis: Fitriani SalwarEditor: Haswandi Ashari
  • Bagikan

Exit mobile version