BONTOTIRO,RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Pemerintah Desa Batang, Kecamatan Bontotiro, bakal merehab kantor desa. Program tersebut merupakan salah satu program prioritas.
Kepala Desa Batang, Hamzah Hafid mengatakan, rehab kantor desa tersebut dianggarkan melalui anggaran dana desa.
"Jadi lantainya yang akan kami rehab, rencananya akan kami tegel," katanya, Selasa, 16 April 2024.
Menurutnya, rehab kantor desa ini sebagai salah satu upaya peningkatan pelayanan di desa.
"Agar kantor desa lebih kelihatan bersih, dan warga yang datang ke kantor desa lebih nyaman," jelasnya.
Hamzah menambahkan, rehab kantor desa ini, telah dimasukkan dalam RKPDes (Rencana Kerja Program Desa) tahun 2024.
"Kemudian juga sudah kami masukka dalam APBDes dan telah ditetapkan melalui musyawarah desa," tutupnya. (ria/has/B)