BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Tiga tokoh pemuda Bulukumba yang digadang-gadang akan menantang petahana pada Pilkada Bulukumba 2024 di antaranya Tomy Satria Yulianto, Jamaluddin Syamsir, dan Muallim Tampa menggelar pertemuan khusus. Pertemuan tersebut digelar di salah satu hotel di Kota Makassar, Selasa, 16 April 2024, malam.
TSY akronim Tomy Satria Yulianto yang dikonfirmasi mengungkapkan bahwa pertemuan tersebut merupakan pertemuan antar tiga sahabat yang miliki visi yang sama soal bagaimana Kabupaten Bulukumba ke depannya.
"JMS (Jamaluddin Syamsir, red) dan MTP (Muallim Tampa, red) merupakan sahabat yang bukan hanya tentang urusan politik. Kemarin kita manfaatkan momentum lebaran untuk ketemu sekaligus menyamakan persepsi dan visi ke-Bulukumba-an kita," ungkap TSY saat dikonfirmasi RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID, Rabu, 17 April 2024.
Tomy mengungkapkan bahwa ada kesepemahaman bersama di antara mereka, bahwa anak muda harus mengambil peran dan kebijakan di masa mendatang.
"Termasuk kita punya gagasan yang akan kita lakukan jika ternyata masyarakat Bulukumba memberikan mandat," ujarnya.
TSY juga tidak menampik kemungkinan dirinya akan berpasangan baik itu dengan Jamaluddin Syamsir maupun dengan Muallim Tampa untuk maju di kontestasi Pilkada Bulukumba 2024.
"Kemungkinan itu (berpasangan dengan JMS atau MTP) tentu terbuka. JMS dan MTP adalah putera terbaik yang dimiliki oleh Bulukumba. Mereka memiliki niat baik, jejaring yang luas untuk membangun Bulukumba," jelas Tomy.
Kendati demikian, menurut TSY saat ini dirinya masih membangun komunikasi politik termasuk meminta pertimbangan keluarga sebelum memutuskan apakah akan maju sebagai calon bupati atau wakil bupati Bulukumba.
"Saat ini lagi bangun komunikasi politik. Lagi meyamakan persepsi dan visi dengan sahabat sahabat yang memiliki gagasan tentang Bulukumba."
"Kemudian saat ini lagi konsolidasi dengan keluarga, jejaring dan sahabat untuk melihat dinamika masyarakat. Jika memang ada respon positif dari masyarakat ya tentu kita akan menindaklanjuti," beber TSY.
Tomy juga sudah mulai membangun komunikasi dengan Parpol, ia mengungkapkan bahwa ada beberapa Parpol yang sudah mengundang untuk mendaftar.
Sementara itu, Jamaluddin Samsir atau yang dikenal dengan akronim JMS siap untuk berkotestasi pada Pilkada Bulukumba 2024.
"Bismillah. memaksimalkan ikhtiar untuk ikut berkontestasi di Pilkada Bulukumba 2024," ujar JMS saat dikonfirmasi RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID via WhatsApp.
JMS mengungkapkan saat ini dirinya mulai menyebar alat peraga, bersosialisasi, serta membangun silaturahmi dan komunikasi politik baik itu dengan Parpol maupun dengan figur, termasuk pertemuannya dengan TSY dan MTP.
"Silaturahmi lebaran sekaligus tentu silaturahmi politik. Bertukar pikiran terkait kemajuan Bulukumba masa depan," ungkap JMS soal pertemuannya dengan TSY dan MTP.
JMS juga tidak menutup kemungkinan untuk dapat berpasangan dengan TSY maupun MTP pada Pilkada Bulukumba 2024 ini.
"Kalau kesepahaman besar terpenuhi terkait ide dan gagasan untuk kemajuan Bulukumba maka fase selanjutnya tentu ada upaya untuk menyatukan potensi politik saya dan TSY," imbuh JMS. ****