BANTAENG, RADARSELATAN.CO.ID -- Siti Fatimah Az-Zahra sosok cantik pemenang lomba got talent kategori solo pentas seni, melalui event double untung yang diadakan bank Sulselbar di lapangan pantai seruni kota Bantaeng, Sabtu 18 mei 2024Pelajar yang masih duduk di bangku sekolah menengah atas kelas X.9 SMA 1 bantaeng, merupakan anak sulung dari tiga bersaudara dari pasangan Taufik dan Murtafiah ini sudah sering menunjukkan bakatnya sejak kecil.
Pada event yang diadakan Bank Sulselbar tersebut, Azza nama panggilan Siti Fatimah Az-Zahra berhasil meraih juara 2 dengan menampilkan Tarian Padi (Kategori Solo) pada kategori lomba pentas seni Event Double Untung Bank Sulselbar wilayah selatan 2024."
Alhamdulillah nak Azza dapat juara dua habis ikut lomba Got Talent Menari tadi", ungkap Rahmi salahsatu keluarga yang turut hadir menyaksikan event tersebut.
Azza juga dikenal sebagai member Sanggar Seni Kalimbaung (SSK) dan aktif dalam kegiatan seni dan budaya bersama komunitas.
Terpantau dari beranda Facebook @Sanggar Seni Kalimbaung Ssk juga ikut memberikan ucapan selamat kepadanya
". Tari To Pare 🌾• Koreografer : adik Salsabila• Penata Musik : Sanggar Seni Kalimbaung Ssk. Selamat atas pencapaiannya adik Siti Fatimah Azzahra ( anggota sanggar seni kalimbaung ssk ) juara 2 dalam kegiatan lomba Bantaeng Got Talent yang di adakan oleh Bank SulSelBar Kabupaten Bantaeng. Teruslah berproses adik dan berilmu seperti PADI 🌾#MerawatTradisi #SSKBerbudaya #SanggarSeniKalimbaung #SSK". tulis akun @Sanggar Seni Kalimbaung Ssk
Diketahui juga event Double Untung yang dihadirkan Bank Sulselbar ini diselenggarakan di 6 kota di Sulawesi Selatan (Sulsel) dan Sulawesi Barat (Sulbar) 17-18 mei 2024 dan kota Bantaeng menjadi salahsatu titik event.
Program ini dirancang khusus sebagai bentuk apresiasi terhadap loyalitas nasabah yang memilih Bank Sulselbar sebagai mitra dan bank kepercayaan dalam mengelola keuangannya. (*)