Soal Isu Berpisah dengan H Sahabuddin di Pilkada Bantaeng 2024, Ini Kata Ilham Syah Azikin

  • Bagikan
Foto: Ilham Syah Azikin saat konferensi pers, usai fit and propert test di Demokrat Sulsel. (dok.fajarsulsel)

BANTAENG, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID — Ilham Syah Azikin buka suara soal isu berpisah dengan Wakilnya saat menjabat Bupati Bantaeng periode 2018-2023, di Pilkada 2024 mendatang.

Hal itu, disampaikan Ilham Syah Azikin usai menjalani fit and propert test partai Demokrat di hotel claro Makassar, Rabu 29 Mei 2024.

Ditanya saat konferensi pers, mengenai berpisah dengan H Sahabuddin, kata Ciwang sapaanya, awalnya dia bersama Sahabuddin yang merupakan mantan wakilnya, selama lima tahun hubungan sangat harmonis, namun di akhir masa jabatannya tiba-tiba tidak ingin lagi bersama.

“Tetap saya hargai itu. Mungkin ada ekspektasi, harapan-harapan lebih besar. Apapun itu kami hormati,” kata Ciwang dalam keterangannya diterima di Bantaeng.

Bahkan berdasarkan isu yang berkembang, H Sahabuddin memilih menjadi bakal calon wakil bupati mendampingi Fathul Fauzi Nurdin Abdullah. (mad/has/b)

  • Bagikan