MAKASSAR, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Seleksi terbuka untuk pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bulukumba mulai memasuki tahapan tes, kegiatan dipusatkan di Assessment Center UPT Penilaian Potensi dan Kompetensi BKD Provinsi Sulawesi Selatan yang berlokasi di Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Kamis, 13 Juni 2024.
Acara dibuka oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Bulukumba, Ali Saleng didampingi oleh Kepala BKPSDM Kabupaten Bulukumba, Andi Roslinda dan Kepala UPT Penilaian Potensi dan Kompetensi BKD Provinsi Sulawesi Selatan.
Seleksi terbuka ini diikuti oleh 37 peserta yang terdiri dari calon-calon terbaik yang memenuhi syarat untuk mengisi jabatan strategis di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bulukumba.
Dalam sambutannya, Sekretaris Daerah Kabupaten Bulukumba menyampaikan pentingnya proses seleksi yang transparan dan objektif dalam upaya memperoleh pejabat yang kompeten dan memiliki integritas tinggi untuk memimpin organisasi pemerintahan.
"Seleksi ini merupakan langkah penting dalam upaya kita meningkatkan kualitas pelayanan publik melalui pengisian jabatan dengan orang-orang yang tepat," ujar Ali Saleng.
Sementara itu, Kepala BKPSDM Kabupaten Bulukumba, Andi Roslinda menambahkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menilai potensi dan kompetensi para peserta secara menyeluruh, sehingga dapat dipastikan bahwa mereka yang terpilih adalah yang terbaik di bidangnya.
"Kami berharap semua peserta dapat menunjukkan kemampuan terbaiknya dalam proses seleksi ini. Kami berkomitmen untuk melaksanakan seleksi ini dengan sebaik-baiknya, dengan prinsip transparansi, objektivitas, dan profesionalisme," kata Kepala BKPSDM.
Tahapan tes akan berlangsung hingga 15 Juni 2024. Dimulai dengan Assessment Test pada 13 sampai 14 Juni 2024, kedua tes penulisan makalah pada 14 Juni 2024, dan terakhir tes wawancara pada 15 Juni 2024.
Terdapat 37 peserta bersaing untuk memperebutkan sembilan jabatan yang di-Selter-kan. Unduh daftarnya di sini.****