DPKD Gelar Lomba Menulis Cerita Rakyat Tingkat SMA

  • Bagikan

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah (DPKD) Kabupaten Bulukumba, menggelar Lomba Menulis Cerita Rakyat jenjang SMA sederajat tingkat Kabupaten Bulukumba. Pendaftaran lomba tersebut dibuka sejak Senin 10 Juni 2024.

Kepala Bidang Perpustakaan DPKD Bulukumba, Sahriana Said mengatakan pendaftaran lomba ini berlangsung mulai 10 Juni sampai 20 Juli, penilaian naskah cerita 21 sampai 31 Juli, pengumuman 30 naskah terbaik 5 Agustus, bimbingan naskah terbaik, dan pengumuman juara 1, 2, dan 3 pada tanggal 12 Agustus 2024.

"Lomba cerita rakyat ini selain untuk meningkatkan minat baca peserta didik juga dapat menambah koleksi bahan pustaka karena hasil karya yang masuk akan dibukukan menjadi kumpulan cerita rakyat Bulukumba. Adapun tema yang diangkat dalam setiap peserta yakni "Kearifan Lokal Bulukumba Sebagai Upaya Pelestarian Budaya," ungkapnya, Kamis, 13 Juni 2024.

Ia juga menyampaikan perpustakaan memiliki fungsi sebagai wahana pendidikan untuk mengembangkan potensi masyarakat, penelitian, pelestarian kekayaan budaya bangsa untuk memajukan kebudayaan nasional, serta wahana informasi dan rekreasi.

"Diharapkan melalui kegiatan ini, generasi muda dapat memiliki pemahaman dan kesadaran terhadap pentingnya literasi bagi kehidupan dan masa depan yang lebih berkualitas dan berprestasi, sehingga dampak-dampak negatif dari perkembangan digital, teknologi, dan bahkan narkoba dapat dibendung melalui peran aktif dam kontribusi dalam kegiatan menulis dan bercerita," tambahnya.

Ia juga berharap, lomba ini dapat semakin menggerakkan masyarakat Bulukumba, khususnya generasi muda, untuk lebih memupuk aktivitas literasi diantaranya membaca, menulis, dan bercerita.

"Sehingga ke depan akan lahir lebih banyak lagi penulis-penulis muda daerah berbakat dari Bulukumba, yang memiliki potensi dan kualitas untuk mengharumkan nama daerah di kancah nasional maupun internasional," tutupnya. (sum/has/B)

Penulis: SumEditor: Haswandi Ashari
  • Bagikan

Exit mobile version