Jelang Lebaran Idul Adha, Pj Sekda Bantaeng Sidak Pasar

  • Bagikan
Foto: Pj Sekda Bantaeng, Muh Rivai Nur melakukan sidak ke pasar sentral Bantaeng, guna memastikan stok ketersediaan bahan pangan. (mad)

BANTAENG, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID — Penjabat (Pj) Sekertaris Daerah Bantaeng Muh Rivai Nur, melakukan inspeksi mendadak (sidak) pasar menjelang Hari Raya Idul Adha 1445H. Sidak ini dilakukan di Pasar Sentral Bantaeng. 

Pj Sekda Bantaeng didampingi Kepala Dinas Koperasi UMKM dan Perdagangan Muh Tafsir, Kabag Perekonomian dan SDA, Kabid Perdagangan, dan inspektorat serta anggota TPID Bantaeng.

Kunjungan ini, dilakukan guna memastikan stabilitas harga pangan, serta persediaan bahan pokok terutama beras, cabai, bawang merah, telur tersedia dgn harga terjangkau.

“Stok beras saat ini banyak, apalagi dengan adanya beras SPHP Bulog yang selalu menyuplai 100-200 karung zak per hari sangat membantu para pedagang,” kata salah seorang pedangam di Pasar Sentral Bantaeng.

Selain pasar, kunjungan juga dilakukan ke gudang Bulog Bantaeng untuk melihat ketersediaan stok beras, dimana diketahui total stok beras di tiga gudang saat ini, yaitu 1.963.200 kilogram atau 1.963 ton.

"Berharap stok pangan selalu dijaga, agar diperhatikan dari hulu ke hilir, dan harga tetap dipantau supaya tetap stabil sehingga tidak terjadi inflasi di daerah kita,” Pj Sekda Bantaeng Muh Rivai. (mad/has/b)

  • Bagikan

Exit mobile version