UJUNGLOE, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Perayaan Idul Adha 1445 H/2024 M di Desa Tamatto, Kecamatan Ujungloe, Kabupaten Bulukumba, berlangsung dengan penuh kebersamaan. Tidak hanya ditandai oleh meningkatnya partisipasi masyarakat dalam berkurban, tetapi juga keberlanjutan panitia kurban yang telah bertahan selama satu dekade terakhir.
Kepala Desa Tamatto, Arsul Sani, mengungkapkan kebanggaannya terhadap panitia kurban yang pertama kali dibentuk pada tahun 2014. Tim yang terdiri dari unsur pemerintah desa, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), dan masyarakat ini terus menunjukkan kekompakan dan dedikasi.
"Panitia kurban ini menjadi simbol sinergitas antara pemerintah desa, BPD, dan masyarakat yang terjaga dengan sangat baik. Alhamdulillah, mereka tetap solid hingga saat ini," kata Arsul.
Arsul memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada panitia atas kerja keras mereka selama proses pelaksanaan kurban tahun ini. Mulai dari pendataan penerima, pendaftaran peserta kurban, proses penyembelihan, hingga penyaluran daging kepada masyarakat berjalan lancar berkat kontribusi panitia.
"Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua panitia yang telah bekerja tanpa pamrih. Mereka telah menunjukkan dedikasi luar biasa demi kelancaran dan keberkahan kegiatan kurban ini," tambahnya.
Dengan keberlanjutan dan komitmen panitia selama 10 tahun terakhir, Desa Tamatto berhasil menjadikan Idul Adha sebagai momen untuk memperkuat tali silaturahmi dan semangat berbagi di tengah masyarakat. Hal ini sekaligus menjadi inspirasi bagi desa-desa lain untuk membangun kebersamaan yang kokoh dalam melaksanakan tradisi keagamaan.*