BANTAENG, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID — Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Bantaeng, Andi Raodhayanti menghadiri acara Wisuda Akbar Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) tingkat TK-TPA se Kabupaten Bantaeng, di Gedung Balai Kartini Bantaeng, Rabu, 19 Juni 2024.
Dia mengungkapkan keberadaan santri dan santriwati yang ada diharap mampu membaca fenomena yang terjadi saat ini, sehingga dapat mengantisipasi dengan berbagai pendekatan yang tepat, sehingga lulusan yang dihasilkan dapat memiliki kemampuan yang diandalkan.
"Perhatian terhadap aspek kognitif, afektif, dan psiko motorik santri perlu terus diasah, dan dikembangkan sehingga mereka mampu mengatasi permasalahan yang dihadapinya, dan memiliki solusi yang bijak dan cerdas dalam menghadapi realita kehidupan yang serat dengan tantangan dan perjuangan,” kata Pj TP PKK Bantaeng.
Selain itu, Andi Raodhayanti mengucapkan terimakasih kepada tenaga pendidik, dan seluruh komponen disatuan pendidikan yang telah berupaya maksimal dalam mendidik para santri dan santriwati.
"Kepada santri dan santriwati yang lulus sekali lagi kami ucapkan selamat, dan kiranya yang belum kiranya ini menjadi bahan renungan dan sugesti untuk belajar lebih giat lagi sehingga prestasi dimasa yang akan datang dapat lebih baik,” tutup nya. (mad/has/B)