Syaikhah Dengan Deretan Prestasi di Kejuaraan Provinsi

  • Bagikan

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Prestasi membanggakan kembali ditorehkan Syaikhah Anaqah Ilham peserta didik SD Negeri 2 Terang-terang, Kabupaten Bulukumba dengan keberhasilan meraih juara dalam ajang bergengsi tingkat Provinsi.

Putri dari pasangan Ilham S. Kep dan Sulfiati Syam, AMD. Kep tersebut telah mengikuti dua kejuaraan bergengsi tingkat Provinsi yakni Kejuaraan Gubernur Cup 1 dan Piala Presiden.

dalam Kejuaraan Gubernur Cup 1 berhasil meraih juara 2 kata perorangan usia pradini dan juara 2 kumite usia pradini sementara di Piala Presiden berhasil meraih juara 2 kata perorangan usia pradini dan juara 1 kumite +25 usia pradini.

Sulfiati Syam yang kerap disapa Fia mengatakan pencapaian anaknya yang tengah duduk dibangku kelas I SD tersebut merupakan prestasi luar biasa. Hal ini tentunya membuat keluarga bangga. 

"Tentu kami sekeluarga akan terus memberikan dukungan terbaik kepada putri kami. Hal ini tentu tidak lepas dari dukungan pihak sekolah, utamanya kepala sekolah yang terus mensupport. Untuk itu kami ucapkan terima kasih banyak," ungkapnya, Minggu, 7 Juli 2024.

Syaikhah peserta didik berprestasi di Kejuaraan Provinsi

Fia juga mengungkapkan terima kasih kepada INKAI Bulukumba yang selalu mensupport dan mendukung memberikan bimbingan dan pelatihan yang maksimal sehingga putrinya berhasil mencetak deretan prestasi membanggakan.

"Kami berharap dengan prestasi-prestasi seperti ini, pemerintah daerah Bulukumba juga mengapresiasi anak-anak berprestasi dibidang apapun apalagi dibidang olahraga seperti ini apalagi didunia karate," katanya.

Ia yakin banyak anak-anak diluar sana yang berprestasi tapi luput dari perhatian yang paling tidak ada suport beasiswa prestasi atau sejenisnya.

"Mana atau calon-calon atlet sea games lahir dari bumi Panritalopi," tutupnya. (sum/has/B)

Penulis: SumEditor: Haswandi Ashari
  • Bagikan