Peserta Didik SDN 175 Bulo-bulo Juara 1 Cabor Atletik

  • Bagikan

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Prestasi membanggakan ditorehkan oleh peserta didik SDN 175 Bulo-bulo Kabupaten Bulukumba dengan keberhasilan meraih juara 1 Cabang Olahraga Atletik di Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat Kabupaten Bulukumba beberapa waktu yang lalu.

Kepada SDN 175 Bulo-bulo Kabupaten Bulukumba, Erniaty menyebutkan nama peserta didiknya yakni Agis Ainun Agustan. Ia mengatakan kebanggaannya atas pencapaian peserta didiknya. Menurutnya, sekolah sangat bangga dengan prestasi tersebut.

"Kami berharap ia dapat terus mengembangkan bakatnya dan suatu hari nanti menjadi atlet yang akan mengharumkan nama Kabupaten Bulukumba di tingkat regional, nasional, maupun internasional," ungkapnya, Rabu, 24 Juli 2024.

Ia menyampaikan atas keberhasilan meraih juara 1 di kabupaten, Agis akan kembali berkompetisi di tingkat Provinsi. Prestasi ini tidak lepas dari dukungan para guru yang telah melatih Agis dengan dedikasi tinggi.


"Terima kasih kepada para guru yang telah melatih Agis sehingga ia dapat meraih prestasi ini. Semoga ini dapat menginspirasi siswa lainnya untuk mencapai prestasi serupa, baik di bidang olahraga maupun akademik. InsyaAllah persiapan akan dimaksimalkan menuju Provinsi, yang akan digelar Agustus mendatang" tutupnya. (sum/has/B)

Penulis: Sum Editor: Haswandi Ashari
  • Bagikan