Dispora Siap Sukseskan Kejuaraan Tarkam Bulukumba

  • Bagikan

BULUKUMBA,RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora)  Kabupaten Bulukumba siap menyukseskan Kejuaraan Tarkam (antar Kampung) Bulukumba. Event yang dikolaborasikan dengan Kemenpora ini akan dilaksanakan pada 31 Juli hingga 2 Agustus 2024 mendatang.

Technical meeting pelaksanaan kejuaraan Tarkam. (FITRIANI SALWAR/RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID)

Analis Kebijakan Ahli Muda Disparpora Bulukumba, Andi Syawal Isna Syam mengatakan bahwa persiapan pelaksanaan Kejuaraan Tarkam Kabupaten Bulukumba tahun 2024 sudah siap.

"Dan Insya Allah pembukaannya pada tanggal 31 Juli 2024 di Lapangan Pemuda Bulukumba," katanya, Senin, 29 Juli 2024.

Menurutnya Disparpora menargetkan  peserta untuk lomba Lari Fun Run 5 KM sebanyak 1.000 pendaftar dan untuk target 8 cabang olahraga lainnya sesuai yang diharapkan.

"Sudah 1.000 slit terbagi dan besok (hari ini) mungkin masih dikondisikan tambahan, khusus untuk pelajar terbagi kurang lebih 200 nomor dada," jelasnya.

Sementara itu Kepala Disparpora, Ferryawan Z Fahmi menambahka, bahwa untuk cabang olahraga lainnya sudah mencapai kuota yang ditargetkan dari 10 kecamatan dan partisipasi tambahan dari beberapa OPD dan sekolah-sekolah yang ada di Kabupaten Bulukumba.

"Baru-baru ini dilaksanakan teknical meeting untuk evaluasi kesiapan pelaksanaan event. Adapun cabang olaharaga pada Kejuaraan Tarkam Bulukumba ini di antaranya,  Fun Run, futsal, bola volly, tenis meja, senam, galang hadang, pencak silat, bulutangkis dan tarik tambang," tambahnya. (ria/has/B).

BalasTeruskanTambahkan reaksi
Penulis: Fitriani SalwarEditor: Haswandi Ashari
  • Bagikan