Pemdes Bira dan Dinsos Kerjasama Program Sipakatau

  • Bagikan
foto bersama Pemdes Bira dan pihak Dinsos. (FITRIANI SALWAR/RADAR SELATAN)

BONTOBAHARI, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Dinas Sosial Kabupaten Bulukumba berkunjung ke Kantor Desa Bira, Kecamatan Bontobahari.

Kedatangan Dinas Sosial tersebut untuk melakukan penandatanganan surat pernyataan kerja sama dengan Pemerintah Desa Bira sebagai bentuk dukungan terhadap program Sipakatai (Sistem Administrasi Pelayanan Sosial Kolaborasi Terintegrasi Desa Kelurahan).

"Selain telah membuka Pelayanan Adminduk, kini di Kantor Desa Bira juga akan membuka pelayanan pengadministrasian dari Dinas Sosial dan semua pelayanan akan dilakukan di Kantor  Desa Bira," kata Kepala Desa Bira, Murlawa.

Hal itu merupakan suatu gubrakan dan inovasi kolaborasi antara Pemerintah Desa Bira dan pihak Dinsos untuk memudahkan dalam melayani masyarakatnya di desa.

Penyuluh Sosial Ahli Muda Raodatul Fitriyah, S.Psi., MM menyampaikan bahwa adapun bentuk pelayanan Dinas Sosial yang akan dibuka di Kantor Desa Bira seperti Pelayanan Surat Keterangan DTKS.

"Kemudian juga SKTM Baznas, SKTM Rumah Sakit, Pengecekan dan Pengusulan BPJS PBPU Pemda," jelasnya.

Sekadar informasi hadir dalam kunjungan tersebut Kepala Bidang Jaminan dan Perlindungan Sosial Bapak A. Arif Budiman, Penyuluh Sosial Ahli Muda Raodatul Fitriyah, S.Psi., MM beserta Anggota. (ria/has/B)

Penulis: Fitriani SalwarEditor: Haswandi Ashari
  • Bagikan

Exit mobile version