BULUKUMBA,RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Pengukuhan BPD (Badan Permusyawaratan Desa) dari 109 desa di Kabupaten Bulukumba, dalam hal perpanjangan masa jabatan akan segera dilakukan.
Formatur Ketua PABPDSI (Persatuan Anggota Badan Permusyawaratan Desa Seluruh Indonesia) Kabupaten Bulukumba, Asdar menyampaikan, rencananya pengukuhan BPD akan dirangkaikan dengan pelantikan pengurus PABPDSI.
"Kami masih menunggu jadwal resmi, jadi kami berharap teman-teman BPD se Bulukumba agar bersabar," katanya, Selasa, 13 Agustus 2024.
Menurutnya, seharusnya pengukuhan BPD telah dilakukan bersamaan dengan pengkuhan kepala desa yang diselenggarakan oleh pemda baru-baru ini.
"Tetapi saat itu belum dilakukan penyerahan SK kepada rekan-rekan BPD, karena SK kolektifnya belum selesai, jadi perwakilan BPD yang hadir saat itu hanya menghadiri undangan saja," jelasnya.
Sehingga, menindak lanjuti keluhan dari BPD, PABPDSI kabupaten Bulukumba melakukan koordinasi dengan DPMD Bulukumba.
"Kami mendapat respon yang baik, mereka menawarkan agar pengukuhannya dirangkaikan dengan pelantikan pengurus PABPDSI, kami sisa menunggu jadwal dari Bupati," tutupnya. (ria/has/B)