Suasana peringatan HUT RI di Desa Sapobonto Kecamatan Bulukumpa, Kamis 15 Agustus 2024.
BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Suasana meriah menyelimuti Desa Sapobonto Kecamatan Bulukumpa Kabupaten Bulukumba dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-79 Tahun 2024.
Salah satu rangkaian kegiatan yang paling dinantikan dalam agenda tahunan tersebut adalah lomba gerak jalan yang diikuti ratusan peserta didik mulai tingkat SD hingga SMA sederajat se Desa Sapobonto, berlangsung di Dusun Lempongnge, Kamis 15 Agustus 2024.
Lomba gerak jalan indah peserta didik di Desa Sapobonto Kecamatan Bulukumpa.
Lomba gerak jalan tersebut menempuh rute sepanjang kurang lebih 3 kilometer dengan titik start didepan SDN 213 Hulo melingkar ke Dusun Lembang dan Finis didepan SDN 213 Hulo. Para peserta tampak antusias mengikuti lomba dengan mengenakan berbagai atribut menarik yang mencerminkan semangat kemerdekaan dan para masyarakat juga sangat antusias menyaksikan.
Ketua Panitia, Rina Sulaeha menyampaikan melalui kegiatan tersebut diharapkan dapat menumbuhkan semangat dan jiwa patriot para pelajar dalam meningkatkan kecintaan pada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dengan ikut memeriahkan perayaan ulang tahun Indonesia setiap tahun.
"Semoga dengan adanya kegiatan ini dapat menumbuhkan semangat dan jiwa patriot anak-anak kita ini dalam meningkatkan kecintaannya pada NKRI dengan turut serta memerihkan HUT RI setiap tahunnya," ucapnya.
Kepala Desa Sapobonto A. Bangkailong saat membuka rangkaian peringatan HUT RI didampingi Ibu PKK Desa Sapobonto bersama Panitia Pelaksana.
Sementara itu, Kepala Desa Sapobonto, A. Bangkailong dalam membuka kegiatan tersebut mengatakan kegiatan ini merupakan agenda tahunan Pemerintah Desa Sapobonto dengan tujuan selain memeriahkan HUT RI, juga agar semangat kemerdekaan bisa diwariskan kepada generasi penerus.
"Kegiatan ini merupakan langkah pemerintah Desa Sapobonto dengan menghadirkan kegiatan positif. Suksesnya kegiatan ini tentu tidak lepas dari dukungan semua pihak utamanya seluruh masyarakat Desa Sapobonto serta panitia kegiatan dengan itu diucapkan terima kasih," tuturnya.
Disela-sela rangkaian kegiatan turut hadir Anggota DPRD Kabupaten Bulukumba Ir. Andi Erlina Halmin menyaksikan berbagai perlombaan dan bercengkrama dengan masyarakat Desa Sapobonto yang begitu antusias hadir memeriahkan rangkaian peringatan HUT RI tersebut.
Serangkaian lomba peringatan HUT RI di Desa Sapobonto, Kamis 15 Agustus 2024.
Kepala Desa, Ibu PKK dan Babinsa serta Panitia kegiatan saat berpose bersama.
Sekedar diketahui, selain lomba gerak jalan untuk peserta didik lomba lainnya, yakni lomba PBB, tari kreasi tingkat SMP dan SMA, lomba nyanyi solo tingkat SMP dan SMA, lomba nyanyi solo tingkat SMP dan SMA (Indonesia Pusaka), lagu bebas lagu bugis, puisi SMP/sederajat (Tentang Kemerdekaan), dan lomba mewarnai gambar untuk tingkat PAUD.
Selain itu, juga diadakan lomba menu sehat per dusun, lomba senam, lomba lari karung, lomba panjat pinang serta sejumlah lomba tradisional lainnya, kegiatan tersebut juga terbuka untuk seluruh masyarakat umum. ***